Pages

Selasa, 30 Juli 2013

PANTAI PELANG TRENGGALEK JATIM

Pantai yang memiliki air terjun, pantai pelang terletak di Desa Wonocoyo, Kecamatan Panggul sekitar 56 KM arah barat daya Kota Trenggalek. Lumayan jauh dari kota trenggalek, tetapi bisa ditempuh dengan kendaraang umum jurusan Lorok-Pacitan. Pantai ini memiliki karakter ombak yang alami dan relatif tenang. Lebih kurang 300 M arah Barat Laut pantai ini terdapat air terjun dengan ketinggian 25 M menurut mitos siapa saja yang mandi di bawahnya akan menyembuhkan segala jenis penyakit, di sepanjang jalan menuju air terjun banyak terlihat tebing-tebing yang tinggi. Anda bisa melihat pesona yang mirip tanah lot di pantai ini.
Selain wisata air terjun , anda bisa menuju ke arah timur pantai pelang, kurang lebih 100 M, anda akan menemukan GOA pelang yang kedalamannya sekitar 500M. Untuk menikmati keindahan panorama laut dan Pantai Pelang, pengunjung dapat naik ke puncak bukit dekat pantai yang telah dilengkapi dengan gardu pandang. Fasilitas yang di sediakan di pantai ini seperti taman bermain anak-anak, kamar bilas, mushola, parkir dan masih banyak yang lainnya.
Pantai Pelang adalah sebuah pantai yang memaadukan beberapa pesona keindahan seperti bukit, hamparan pasir, dan rerumputan. Itulah mengapa Pantai Pelang begitu berbeda dibandingkan pantai-pantai yang lain. Selain hamparan pasir dan deburan ombak, wisatawan akan disuguhi pemandangan pegunungan dengan hutannya yang lebat. Juga cerewetnya burung liar yang memang banyak ditemukan di sana.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar